lognews.co.id, Jakarta – Pendiri Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates, melakukan kunjungan resmi ke Istana Merdeka, Jakarta, dan bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, Rabu (7/5'25). Dalam pertemuan tersebut, Bill Gates memberikan hadiah boneka paus Orca berwarna hitam-putih kepada kucing kesayangan Presiden Prabowo yang bernama Bobby Kertanegara, yang tengah didorong menggunakan stroller. Momen ini mencairkan suasana formal antara kedua tokoh besar tersebut.
Sebagai balasan, Presiden Prabowo menyerahkan cinderamata berupa keris sebagai simbol penghormatan budaya Indonesia kepada Bill Gates. Presiden juga mengumumkan rencana pemberian tanda kehormatan bintang anugerah tertinggi Republik Indonesia kepada Bill Gates atas kontribusinya yang besar bagi Indonesia dan dunia sejak 2009. Gates Foundation telah menyalurkan hibah lebih dari 300 juta dolar AS untuk berbagai program kemanusiaan di Indonesia, termasuk pengembangan alat diagnostik dan vaksin tuberkulosis terbaru.
Dalam kesempatan yang sama, Bill & Melinda Gates Foundation mengumumkan komitmen mempercepat adopsi alat diagnostik baru yang murah dan reliabel untuk pengentasan tuberkulosis (TB) di Indonesia. Alat diagnostik ini dapat diintegrasikan ke dalam program Cek Kesehatan Gratis pemerintah. Direktur Asia Selatan dan Tenggara Gates Foundation, Hari Menon, menjelaskan kemajuan teknologi diagnostik berbasis saliva yang lebih mudah dan akurat dibandingkan metode tradisional menggunakan dahak, sehingga diharapkan dapat memperluas akses diagnosis TB di seluruh Indonesia.
Lebih jauh, Indonesia dipilih sebagai salah satu lokasi utama uji coba vaksin TB generasi terbaru yang sedang dikembangkan Gates Foundation, bersama India dan Afrika. Dua lokasi uji klinik fase 3 berada di Indonesia, yang diharapkan dapat membantu menilai efektivitas vaksin dan memberikan manfaat global. Bill Gates menyatakan bahwa negara-negara kaya tidak memiliki TB sehingga kurang ada dana riset, sehingga Indonesia memiliki peran strategis dalam pengembangan solusi kesehatan ini.
Presiden Prabowo menyambut antusias kerja sama ini dan menegaskan komitmen Indonesia untuk menurunkan angka kematian TB yang mencapai hampir 100 ribu jiwa per tahun. Ia juga mengapresiasi dukungan Gates Foundation dalam produksi vaksin polio melalui Bio Farma, yang kini menjadi salah satu produsen vaksin terbesar dunia dengan kapasitas 2 miliar dosis per tahun untuk 42 negara dan 902 juta orang.
Kedua pihak sepakat memperkuat kolaborasi dalam perang melawan penyakit menular seperti polio, TB, dan malaria. Gugus tugas khusus akan dibentuk untuk memastikan implementasi program secara efektif, melibatkan Kementerian Kesehatan, Badan POM, dan lembaga riset terkait. Bill Gates menegaskan komitmen berkelanjutan yayasannya untuk bermitra dengan Indonesia dalam inovasi kesehatan global. (Amri-untuk Indonesia)